Minggu, 05 Juni 2016

Ini Dia Jenis-Jenis Kertas Foto


Fotografi (dari bahasa Inggris: photography, yang berasal dari kata Yunani yaitu "photos" : Cahaya dan "Grafo" : Melukis/menulis) adalah proses melukis/menulis dengan menggunakan media cahaya. Sebagai istilah umum, fotografi berarti proses atau metode untuk menghasilkan gambar atau foto dari suatu objek dengan merekam pantulan cahaya yang mengenai objek tersebut pada media yang peka cahaya. Bisa dibilang foto adalah media yang menangkap momen-momen tertentu, orang memotret dan mencetak fotonya agar tak melupakan momen berharga mereka. Sekarang kita bisa mencetak foto dimana-mana, berkunjung kesini untuk cetak foto murah dijakarta.

Foto memiliki berbagai macam bahan yang terbuat dari kertas dan kain, berikut adalah bahan foto :
  • Kertas Glossy

    Salah satu kertas yang paling banyak digunakan di Indonesia dan mungkin adalah yang paling populer. Ciri-ciri kertas Glossy adalah permukaannya yang cukup halus serta dapat menghasilkan refeksi lebih banyak jika diarahkan pada cahaya. Hal inilah yang membuat membuatnya terlihat lebih mengkilap dan seperti kertas berkelas. Kertas Glossy putih dapat menghasilkan cetakan yang bagus dan jelas. Bahkan juga kompatibel untuk percetakan foto beresolusi tinggi dan yang terpenting pula adalah harga kertas yang relatif lebih. Banyak keunggulan tapi juga ada beberapa kelemahan di antaranya adalah kertas ini lebih cenderung mudah lengket, rawan menyisakan gores maupun berbekas sidik jari. Selain itu, setelah dilakukan print maka warna hasil print rawan memudar jika kertas ini disimpan di tempat terbuka. Saat ini kertas Glossy menjadi jenis kertas standar cetak photo. Kebanyakan Glossy tersedia dalam ukuran 120 gsm – 240 gsm.

  • Kertas Inkjet

    Salah satu jenis kertas foto yang paling unik karena memiliki bentuk dan tekstur biasa namun sanggup bertahan dari cairan. Dengan kertas Inkjet kalian tidak perlu khawatir akan kepudaran warna akibat air. Bandingkan dengan berbagai jenis kertas lain yang mungkin bisa luncur dengan sedikit air. Dengan ketebalan yang tipis agaknya kertas Inkjet memang bukan didesain khusus untuk kebutuhan foto konvensional melainkan lebih cocok untuk membuat sketsa, grafik bar, kalender, poster dan lain-lain. Kelebihan lainnya, kertas Inkjet mampu memberikan warna dan hasil gambar jelas serta tajam.

  • Kertas Sublim

    Kertas jenis ini bukan digunakan untuk mencetak photo sebagai pajangan dirumah, didompet atau untuk dibingkai tetapi kertas ini digunakan sebagai mediator (media perantara) transfer gambar ke t-shirt (kaos). Jadi bila kita ingin sebuah gambar dipindahkannya ke t-shirt (kaos) maka gunakanlah jenis Sublim Paper karena kertas ini mampu memindahkan tinta dengan maksimal ke t-shirt.

  • Kertas Glossy Double-Side

    Jenis kertas ini mampu digunakan untuk mencetak photo pada kedua sisinya (depan dan belakang). Kualitas photo yang dihasilkan juga cukup bagus, tidak terlalu mengkilap dan cenderung doff. Jenis kertas ini cocok digunakan untuk mencetak pamflet maupun brosur yang biasanya digunakan untuk sarana promosi, sehingga para konsumen dapat melihat di kedua sisinya.

  • Kertas Matte (Doff)

    Kertas jenis ini dianggap memiliki permukaan yang lebih bertekstur serta lebih sedikit refleksi cahaya. Keunggulannya, kertas foto ini cukup awet dan tidak akan menimbulkan bekas meski sering dipegang. Tidak akan ada sidik jari yang akan membekas selama dalam batas kewajaran. Selain itu Matte cukup cepat menyerap tinta sehingga dapat dipakai untuk memperbaiki hasil foto meski menggunakan tinta dan printer kualitas rendah. Mungkin Matte (Doff) sangat cocok untuk digunakan mencetak foto-foto yang tidak akan dipasangkan pada figura/frame atau tidak dimasukan album.

  • Kertas Kanvas

    Kertas foto yang populer kedua adalah dari jenis Photo paper Canvas. Dilihat dari namanya sudah jelas bahwa kertas jenis ini memiliki tekstur yang agak mirip dengan Canvas lukisan, agak kasar, ada garis-garis dan hasil yang dibuat bisa sangat bagus. Tidak memerlukan waktu lama untuk proses pengeringan tinta karena daya serap yang cepat. Sayangnya kertas jenis ini biasanya dibanderol dengan harga mahal. Di pasaran kertas Canvas foto memiliki ketebalan minimal 180 gsm, pastinya lebih awet dibandingkan Glossy.
Sekianlah bahan-bahan yang digunakan untuk mencetak momen berharga kalian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Write You Comment, Guys! ^_^