Flashdisk. Siapa yang tidak kenal dengan benda yang satu ini? Keberadaannya saat ini pun seakan wajib ada, bagi setiap orang. Dan seiring dengan perkembangan zaman, teknologi penyimpanan semakin berkembang loh, guys! Cloud storage dari teknologi cloud computing misalnya, pokoknya semakin praktis dan memudahkan kita deh. Anda sering menggunakan si flashdisk ini.. Lalu, anda tau gak sih flashdisk yang baik itu seperti apa? Hmm.. Yuk, simak tips berikut mengenai bagaimana memilih serta mempertimbangkan untuk membeli flashdisk yang tepat! Check it out ^_^
1. The Merk
Merek flashdisk memang cukup berpengaruh dengan kualitasnya, guys! Nah, sebaiknya anda memilih brand yang sudah popular untuk mengurangi kekhawatiran akan kualitas flashdisk yang buruk!
2. Kemampuannya!
Kemampuan si flashdisk dalam membaca dan menyimpan data juga perlu diperhatikan, guys. Semakin tinggi spek-nya maka semakin baik pula kualitas flashdisk.
You should to know ..
Kecepatan transfer USB 3.0 tentu lebih tinggi dibandingkan USB 2.0.
- Kecepatan transfer flashdisk USB 2.0 hanya 10-30MBps.
- kecepatan flashdisk USB 3.0 antara 30-90MBps.
3. Kapasitas Penyimpanan
Apakah sesuai dengan kebutuhan anda? Dalam memilih kapasitasnya, jangan terlalu besar maupun kecil ya, guys. Selalu sisakan space sebagai cache flashdiskmu. Ingat, flashdisk yang isinya selalu full akan cepat rusak, sedangkan flashdisk yang isinya selalu kosong tentu mubadzir bukan?! hehe.
4. The Price
Yah, masalah harga memamng cukup penting bagi kita ya, guys. Tapi kalian harus lebih berhati-hati ya, jangan tertarik dengan miringnya harga flashdisk! Sebaiknya, sebelum membeli telitilah terlebih dulu biar gak menyesal nantinya.
5. The Design
Gak hanya memilih desainnya yang menarik, lucu, keren dll. Tau gak sih? Design atau bentuk sebuah flashdisk sangat mempengaruhi keawetan sebuah flashdisk loh, guys. Dan bila flashdisk anda seperti gambar diatas, bukankah akan mengganggu konsentrasi anda? Hehe.
*Tipsnya?
• Pilihlah bentuk flashdisk yang solid, cover/casing yang terbuat dari metal atau karet lebih tahan banting dibandingkan cover yang terbuat dari plastik.
• Pilihlah bentuk flashdisk yang solid, cover/casing yang terbuat dari metal atau karet lebih tahan banting dibandingkan cover yang terbuat dari plastik.
6. The Power of the Physic
Casing/ penampilan luar flashdisk menarik? Eitt.. Lebih baik kita perhatikan kekuatan casingnya deh, guys. Casing flashdisk harus benar-benar kuat karena flashdisk digunakan sehari-hari. Jadi, perhatikan kekuatan casingnya juga ya! Seperti tips point 5 diatas. :)
7. Ukuran Flashdisknya?
Anda mau ukuran flashdisk yang seperti apa? Sebaiknya disesuaikan dengan keperluan anda ya, guys. Jangan sampai jadi menggangu kinerja anda nantinya, karena ukuran yang tidak tepat!
8. How about Guarantee?
Tau gak sih? Garansi menunjukkan keaslian barang yang kita beli, guys. Kita tidak tahu apa yang akan terjadi dengan flashdisk kita, bukan? Dengan adanya garansi, flashdisk yang rusak bisa ditukar dengan yang baru. Wah, lumayan! ^-^
9. Lokasi Penjualan
Sebaiknya Anda membeli flashdisk pada toko langganan Anda atau toko resmi. Jadi gak repot kalau ada masalah apalagi kalau toko tersebut sudah menjadi kepercayaan anda!
10. Tutupnya?
Ya, anda sudah tau kan kegunaan dari tutup flashdisk? Sebaiknya pilihlah flashdisk yang bertutup, agar tidak berdebu dan terkena kotoran lain tentunya!
Nah, bagaimana? Sudah tahu kan tips-tips dalam memilih flashdisk! Semoga gak bingung lagi ya, guys.. dalam memilih flashdisk nantinya. Atau mau coba pakai cloud storage dari cloud computing Indonesia, biar lebih praktis apalagi untuk anda yang berencana membuat website! Semoga bermanfaat ya. ^-^
See ya, guys!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Write You Comment, Guys! ^_^